matabangsa.com – Medan: Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 0201 Medan, Kolonel Inf M. Radhi Rusin, menegaskan pentingnya peran pelajar sebagai garda terdepan dalam mempertahankan keutuhan NKRI.
Hal itu ia sampaikan saat memberikan pengarahan dalam kegiatan penyuluhan penerimaan prajurit TNI AD di SMKS Bina Taruna 1 Medan Marelan, Sabtu (1/11/2025).
Kolonel Radhi mengatakan bahwa pembangunan bangsa tidak hanya dilakukan melalui infrastruktur, tetapi juga dengan membangun mental generasi muda.
“Pelajar adalah calon pemimpin masa depan. Mereka harus punya jiwa nasionalis dan disiplin sejak dini,” ujarnya.
Kegiatan penyuluhan ini diisi oleh Kapten Cku M. Butar Butar, S.E., yang memberikan penjelasan teknis mengenai jalur penerimaan TNI.
Para siswa terlihat aktif berdialog dan banyak yang menyatakan keinginan untuk menjadi bagian dari TNI AD.
Kepala sekolah Khairuddin YM mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat berdampak positif terhadap karakter siswa.
Menurutnya, semangat nasionalisme yang ditanamkan TMMD menjadi bekal penting menghadapi tantangan global.
Melalui TMMD 126, Kodim 0201 Medan berhasil menumbuhkan generasi muda yang cinta tanah air dan siap mengabdi untuk bangsa.






