matabangsa.com – Medan: Arbaini, istri Anwar, tak kuasa menahan air mata saat melihat hasil akhir rumah mereka yang kini berdiri kokoh dan rapi.
Ia mengaku tidak pernah menyangka rumahnya akan diperbaiki secepat ini, kemarin. “Dulu kami tidur dengan dinding lembab dan atap bocor, sekarang semuanya sudah berubah,” katanya haru.
Menurutnya, bantuan RTLH dari TMMD bukan hanya memperbaiki rumah, tetapi juga mengubah cara pandang keluarga tentang harapan.
“Anak-anak jadi semangat belajar dan kami merasa lebih percaya diri,” tambahnya. Anwar pun mengucapkan terima kasih kepada TNI, pemerintah daerah, dan semua warga yang telah membantu.
Kebahagiaan keluarga ini menjadi contoh nyata manfaat dari sinergi TNI dan masyarakat.
Warga sekitar ikut berdoa agar kegiatan seperti ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang.






