matabangsa.com – Medan: Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Asahan memperoleh prestasi gemilang di tingkat provinsi dengan meraih penghargaan sebagai madrasah dengan berita paling banyak dibaca dalam ajang Humas PPID Award 2024. Penghargaan ini diberikan di Aula Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara. (20/02/2025)
Wakil Menteri Agama (Wamenag) Republik Indonesia, DR.KH. Romo R. Muhammad Syafi’i, SH. M.Hum., secara langsung menyerahkan penghargaan kepada Kepala MIN 3 Asahan, Tohiruddin Hasibuan, S.Pd., M.M. Momen ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi madrasah yang terus berkomitmen dalam menyebarluaskan informasi serta transparansi kegiatan pendidikan kepada masyarakat.
Tohiruddin Hasibuan mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan yang diterima. Ia menilai pencapaian ini sebagai bukti nyata kerja keras tim humas MIN 3 Asahan dalam menyajikan berita yang informatif dan menarik bagi masyarakat.
“Penghargaan ini memberikan energi positif bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja dalam meliput dan menyebarluaskan kegiatan madrasah,” ujarnya.
Baca Juga: Personil Polsek Porsea Laksanakan Pengamanan Shalat Jum’at
Lebih lanjut, Tohiruddin berharap agar tim humas terus berupaya menyampaikan informasi yang akurat dan berkualitas, baik di portal Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara maupun di portal Kantor Kemenag Kabupaten Asahan. Dengan demikian, masyarakat dapat lebih mengetahui perkembangan dan berbagai aktivitas yang dilakukan di MIN 3 Asahan.
Dikesempatan itu juga, Tohiruddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tim humas, para guru, dan semua pihak yang telah mendukung pencapaian ini. Menurutnya, penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dan dukungan dari seluruh elemen madrasah, termasuk peran orang tua siswa yang turut aktif dalam membaca dan menyebarkan informasi madrasah.
Koordinator Humas MIN 3 Asahan, Wahyudi, S.Pd.I, mangatakan bahwa penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan, tetapi juga motivasi untuk terus meningkatkan kualitas berita dan publikasi madrasah.
Baca Juga: MAN 2 Langkat Terima Penghargaan Humas dan PPID Award Kanwil Kemenag Sumut
“Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi kami tim humas agar dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas berita.”
Wahyudi menambahkan, penghargaan yang diraih oleh MIN 3 Asahan ini menunjukkan bahwa madrasah tidak hanya berperan dalam dunia pendidikan, tetapi juga dalam pengelolaan informasi dan komunikasi yang efektif. Keberhasilan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi madrasah lain untuk lebih aktif dalam menyebarkan berita positif.(***)






