Pastikan Seluruh Personel Siap Memberikan Pelayanan, Rico Waas Tinjau Pos Pam Depan Pos Bloc

Medan8 Dilihat

matabangsa.com – Medan: Usai meninjau persiapan tempat Pelaksanaan Salat Idul Fitri 1 Syawal 1446 H di Lapangan Merdeka Medan, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas meninjau Pos Terpadu dan Pos Pengamanan (Pos Pam) yang berada di seputaran Jalan Bukit Barisan Medan, persisnya depan Pos Bloc, Minggu (30/3/2025).

Selain melihat kondisi Pos Pam, pria berkacamata yang terkenal ramah dan murah senyum ini juga ingin memastikan seluruh personel yang bertugas siap untuk memberikan pelayanan keamanan sehingga masyarakat tenang dalam merayakan lebaran.

Baca Juga: 8 Ton Mangga Tanpa Dokumen Resmi Dimusnahkan, Polda Sumut : Negara Hadir Melindungi Masyarakat

Di sela-sela peninjauan yang dilakukan, orang nomor satu di Pemko Medan ini tak lupa memberikan motivasi kepada seluruh personel yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan serta perangkat daerah terkait lainnya agar tetap semangat dalam menjalankan tugas sehingga Kota Medan tetap aman dan kondusif.

“Semangat semua kan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat?” kata Rico Waas kepada seluruh petugas yang ada di Pos Pam tersebut sambil tersenyum.

Baca Juga: Kapolda Sumut Jamin Keamanan Pemudik di Pelabuhan Belawan

Dalam peninjauan tersebut, Rico Waas mengecek peralatan kesehatan yang tersedia guna memberikan pelayanan kesehatan sementara kepada masyarakat yang membutuhkan. Selain mengecek, alumni SMP Negeri 1 dan SMA Negeri 2 Medan ini mencoba alat tensimeter digital untuk mengukur tekanan darahnya.(dave)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *