matabangsa.com – Medan: Anggota Satgas TMMD ke-126 Kodim 0201/Medan memanfaatkan waktu di sela kegiatan fisik untuk melaksanakan salat Jumat berjamaah bersama masyarakat Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan.
Masjid yang berada tidak jauh dari lokasi TMMD menjadi titik pertemuan antara warga dan prajurit untuk beribadah bersama.
Menurut salah satu prajurit, kegiatan ini menjadi ajang memperkuat silaturahmi dan rasa kebersamaan. “Kami merasa seperti keluarga di sini. Warga sangat terbuka dan ramah,” ucapnya.
Para jamaah terlihat khusyuk dalam ibadah, mencerminkan semangat kebersamaan yang tumbuh di antara TNI dan warga.
Setelah salat, suasana semakin hangat ketika prajurit dan warga saling bersalaman sambil berbagi senyum.
Warga berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut meski program TMMD nanti telah selesai.
Kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya menghadirkan pembangunan fisik, tapi juga memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan spiritualitas.