Olahraga

Pebiliar Sumsel Tumbangkan Juara PON Papua

 

MEDAN – Pebiliar Sumatera Selatan (Sumsel) M Aji Krisna Maulidi membuat kejutan dalam penampilan perdananya di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut, dengan menaklukkan pebiliar yang merupakan juara PON Papua 2021, Johanes Jahja.

“Ini pertama kali saya tampil di PON XXI, jadi PON XXI Aceh-Sumut ini, PON pertama yang saya ikuti,” kata Aji Krisna.

Dalam babak perempat final, Aji Krisna menuntaskan pertandingan dengan skor 252-231, Rabu (18/9), di Pardede Hall Medan.

Aji Krisna tak menyangka bakal bisa mengalahkan Pebiliar senior Johanes Jahja dari DKI Jakarta.

“Nama Johanes Jahja sudah terkenal, PON Papua dia mendapat dua medali emas, jadi saya tidak menyangka bakal bisa mengalahkan dia,” kata Aji Krisna, yang dengan keberhasilan melaju ke semifinal ia sudah memastikan minimal mendapat medali perunggu.

Aji Krisna menjelaskan mengenai kepercayaan yang diberikan POBSI Sumsel untuk tampil di PON XXI. “Dalam pra PON saya dapat medali perak jadi dipercaya ikut PON XXI Aceh-Sumut,” ujarnya.

Aji Krisna dengan terus terang mengatakan sudah pasrah saja saat tahu ia akan berhadapan dengan Johanes Jahja. “Saya benar-benar tidak menyangka bakal menang,” katanya.

Sebab itu, Aji Krisna tampil dengan bermain lepas saja saat menghadapi “pendekar” biliar DKI Jakarta Johanes Jahja. Nyatanya dengan main lepas ia mampu memenangkan pertandingan.

Aji Krisna gembira kemenangan ini membuat peluang untuk meraih emas menjadi terbuka. “Dari awal saya nilai DKI dan tuan rumah Sumut akan jadi lawan berat. Mudah-mudahan bisa main seperti tadi lagi di semi final, dan nanti bisa menyumbangkan emas untuk Sumsel,” kata Aji Krisna.

Aji mengatakan, mulai berkarir di biliar sejak tahun 2015 dan saat ini bergabung di klub Naf Biliar Sumsel..**(PB PON XXI SUMUT/Faisal P)

FOTO BY PB PON XXI SUMUT/Faisal P

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top