matabangsa.com – Patumbak: Babinsa Koramil 0201-15/Deli Tua, Kodim 0201/Medan, Sertu Adesmar, memanfaatkan warung kopi sebagai tempat untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan warga binaannya di Desa Patumbak. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (02/10/2024) dan menjadi salah satu upaya untuk memperkuat hubungan antara aparat Komando kewilayahan dengan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Adesmar mengadakan komunikasi sosial (Komsos) dengan sejumlah warga yang tengah berkumpul di warung kopi. Menurutnya, kegiatan ini menjadi cara yang efektif untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta menyampaikan berbagai informasi terkait keamanan dan ketertiban.
Babinsa menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kerukunan dan komunikasi antar sesama warga. “Hubungan yang baik antar warga sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan aman,” ujarnya kepada warga.
Menurut Sertu Adesmar, Komsos yang dilakukan secara langsung dengan warga akan lebih efektif. Interaksi ini memungkinkan Babinsa mendengarkan langsung keluh kesah dan permasalahan yang dihadapi oleh warga. Sebaliknya, Babinsa juga dapat memberikan solusi atau masukan atas persoalan yang muncul di tengah masyarakat.
Selain sebagai sarana mempererat silaturahmi, kegiatan Komsos ini juga dimanfaatkan Babinsa untuk menggali informasi mengenai situasi dan perkembangan di lingkungan desa. Dengan demikian, Babinsa dapat lebih cepat merespon apabila ada permasalahan yang membutuhkan tindakan cepat.
“Kita harus selalu menjaga komunikasi, karena informasi dari warga sangat berharga untuk memantau kondisi desa,” ungkap Sertu Adesmar. Ia juga mengapresiasi kerjasama masyarakat yang selama ini membantu menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya.
Warga yang hadir menyambut baik kegiatan ini. Mereka merasa lebih dekat dengan Babinsa dan lebih mudah untuk menyampaikan aspirasi maupun masalah yang mereka hadapi. Salah satu warga menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat sangat membantu dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
Kegiatan Komsos ini diharapkan dapat terus dilakukan secara berkala untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat serta menjaga stabilitas dan keamanan di desa.